You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kelurahan Kembangan Selatan Dirikan Posko Bencana
.
photo Rudi Hermawan - Beritajakarta.id

Kelurahan Kembangan Selatan Dirikan Posko Siaga Bencana

Untuk mengantisipasi musim hujan sekaligus upaya penanganan banjir, Kelurahan Kembangan Selatan, Kembangan, Jakarta Barat, mendirikan posko siaga bencana di halaman kantor kelurahan setempat.

Pendirian posko ini sebagai antisipasi dan penanganan bencana banjir,

Lurah Kembangan Selatan, Aryan Syafari mengatakan, posko tersebut disiagakan satu unit perahu karet, rompi pelampung dan sejumlah peralatan dapur untuk membuat makanan siap saji.

"Pendirian posko ini sebagai antisipasi dan penanganan bencana banjir," ujar Aryan Syafari, Senin (5/10).

Pemkot Jakbar Dirikan Posko Bencana di Kembangan

Dia menjelaskan, posko tersebut dijaga petugas piket yang terdiri dari unsur petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU), PKK dan lain sebagainya. Jika turun hujan dengan intensitas tinggi, petugas PPSU juga dikerahkan untuk melakukan penanganan banjir seperti membersihkan saluran, tali air dan mencari titik genangan untuk segera diatasi.

"Untuk yang memasak dari PKK untuk menyiapkan makanan siap saji," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1464 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1280 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1070 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1011 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye983 personDessy Suciati